Tips Membuat Hasil Blow Rambut Tahan Lama



Jakarta - Jelang akhir tahun biasanya akan ada banyak acara yang akan Anda datangi. Mulai dari acara kantor, kumpul keluarga hingga perayaan tahun baru.

Tentu dalam menghadiri acara tersebut penampilan harus istimewa. Tidak hanya, masalah busana dan make-up saja yang harus Anda pikirkan. Penampilan rambut pun perlu diperhatikan.

Cara sederhana untuk menata rambut adalah dengan mem-blow rambut. Nah, agar hasil blow rambut tahan seharian, simak tips berikut ini untuk membuat rambut tetap memukau, seperti dilansir dari The Hair Styler.

1. Keramas Menggunakan Air Dingin
Hindari air hangat saat keramas, karena air panas membuat rambut lebih berminyak. Belum lagi jika rambut terpapar panas dari hair dryer, rambut akan lebih cepat berminyak. Akibatnya rambut menjadi lebih mudah lepek dan kempis.

2. Keringkan dengan Handuk
Usai keramas, sebaiknya jangan langsung mem-blow rambut, karena rambut akan cepat rusak. Sebaiknya, biarkan rambut setengah kering dengan menepuk-nepukkan handuk pada rambut. Jangan menggosokkannya, hal itu hanya membuat rambut rontok.

3. Anti-Frizz & Mousse Rambut
Jika sudah setengah kering, lindungi rambut dengan anti-frizz. Produk styling rambut itu bermanfaat untuk melindungi rambut dari panas hair dryer. Agar blow rambut lebih tahan lama, setelah menggunakan anti-frizz usapkan mousse rambut.

4 . Blow Rambut
Untuk mempermudah proses mem-blow rambut, bagilah rambut dalam beberapa bagian. Gunakan jepit rambut untuk menejepit bagian-bagian rambut tersebut.

5. Turunkan Tingkat Panas
Ulangi blow rambut dengan hair dryer yang di atur tingkat kepanasannya menjadi sejuk atau paling dingin. Selain untuk menetralisir panas rambut, menurunkan tingkat panas hair-dryer dapat menyatukan seluruh rambut.

6. Hairspray
Agar blow rambut bisa awet seharian, semprotkan hairspray. Saat menyemprotkan, jangan terlalu dekat, agar hairspray dapat menyebar ke seluruh permukaan rambut.

(kik/fer)

Install Aplikasi "Wolipop" GRATIS untuk smartphone Anda, di sini. Redaksi: redaksi[at]wolipop.com
Informasi pemasangan iklan
hubungi : Tutup

You are redirected to Facebook

loading Sending your message

You are redirected to Lintas Berita

loading Sending your message

Post this to your WordPress blog:


loading Sending your message

Post this to your Blogger blog:


loading Sending your message

loading Sending your message

Share to your Yahoo Mail contacts


loading Sending your message

loading Sending your message

Import Your Yahoo Messenger contacts


Share to your Yahoo Messenger contacts


loading Sending your message

Import Your Google Talk contacts


Share to your Google Talk contacts


loading Sending your message

Import Your Live Messenger contacts


Share to your Live Messenger contacts


loading Sending your message


Artikel Lengkap



Responses

0 Respones to "Tips Membuat Hasil Blow Rambut Tahan Lama"

Post a Comment

 

Categories

Recent Comments

Popular Posts

Return to top of page Copyright © 2010 | Platinum Theme Converted into Blogger Template by HackTutors